Nonton Bersama Simulasi AKM SMA di SMA Negeri 6 Lhokseumawe. - SMAN 6 Lhokseumawe

Nonton Bersama Simulasi AKM SMA di SMA Negeri 6 Lhokseumawe.


Hari Rabu 14 Juli, siswa kelas XI SMAN 6 Lhokseumawe melaksakan nonton bersama Simulasi AKM SMA yang disiarkan melalui zoom meeting oleh penyelenggaranya Disdik Aceh dengan Narasumber Bapak John Abdi, S.Pd., MPd dan Bapak Facthur Rachim, S.kom, MPd sedangkan moderator pada acara tersebut adalah Bapak Kairuddin, S.Pd., MPd dengan tema "Dari Bank Soal Pusmenjar Kepada Siswa-Siswi Kelas XI"

Assesmen kompetensi minimum (AKM) untuk SMA akan diujikan pada kelas XI dengan diikuti oleh sampel siswa sejumlah 45 orang yang pilih secara random.

Pada paparan Simulasi AKM SMA para narasumber menampilkan beberapa soal AKM yang diambil langsung dari bank soal pusmenjar.go.id. Dengan harapan pada simulasi ini akan membuka wawasan siswa kelas XI untuk mempersiap AKM pada bulan september nanti.

Terimakasih kepada Disdik Aceh untuk Simulasi AKM ini juga kepada para nara sumber yang sudah menyampaikan materi Bapak John Abdi, S.Pd., MPd dan Bapak Facthur Rachim, S.Kom., MPd juga kepada moderator Bapak Khairuddin, MPd. Semoga dengan komitmen bersama membangun pendidikan akan menjadikan pendidikan aceh lebih bermutu nantinya.

Subscribe

Masukkan email Anda dan dapatkan informasi terbaru dari kami.

Ikuti semua media sosial SMA Negeri 6 Lhokseumawe untuk semua informasi terbaru dari kami.